Investasi

Cara Membeli Saham bagi Pemula

Tahapan dan Modal yang Diperlukan 2022

Informasi seputar saham yang ditujukan untuk pemula yang ingin memulai berinvestasi di bidang saham, cara membeli saham dan juga modal yang diperlukan untuk membeli saham tersebut.

Daftar isi

Cara Membeli Saham Bagi Pemula

Cara beli saham adalah hal yang lumrah ditanyakan oleh setiap orang yang baru saja ingin memulai investasi di bidang saham. Meskipun tampak sederhana bagi orang-orang yang sudah terbiasa melakukan transaksi di dunia investasi, namun cara membeli saham ini merupakan pengetahuan dasar yang harus dimiliki oleh para investor pemula. Membeli saham memerlukan tahapan-tahapan yang harus dilalui. Dan ada beberapa pihak yang akan terlibat dalam kegiatan pembelian atau penjualan saham ini, seperti perusahaan sekuritas atau pialang saham, bursa, aplikasi yang digunakan dan juga rekening untuk transaksi saham tersebut.

Investasi Yang Memiliki Resiko

Saham menjadi salah satu instrumen investasi yang cukup beresiko jika dibandingkan dengan jenis investasi lainnya misalnya emas ataupun deposito. Dan sebagai pemula hal yang perlu anda ketahui bahwa untuk bisa mengakses bursa atau pasar modal, kita memerlukan bantuan dari sebuah perusahaan sekuritas. Dan tentunya kita memiliki tugas penting yaitu memilih perusahaan sekuritas yang sudah memiliki regulasi dan izin dari pemerintah. Meskipun nampak sepele, dan meskipun ada banyak sekali perusahaan sekuritas di luaran sana. Memilih perusahaan sekuritas sesuai dengan kebutuhannya anda cukup membutuhkan riset. Dan sebaiknya pilihlah perusahaan sekuritas yang sudah memiliki aplikasi sendiri, sehingga kita akan lebih mudah dalam melakukan transaksi dan juga memantau portofolio saham yang kita miliki kapanpun dan dimanapun.

Tata Cara Membuka Rekening Saham

Langkah Membuka Rekening Saham
Langkah Membuka Rekening Saham

Setelah anda melakukan riset dan menemukan perusahaan sekuritas yang bisa memberikan pelayanan sesuai dengan kebutuhan anda, maka saatnya anda menyiapkan id anda untuk melakukan pendaftaran. Id yang digunakan bisa berupa KTP, SIM ataupun paspor. Pilihlah kartu Id yang anda anggap paling mudah. Dan berikut ini tahapan membuka rekening saham dan membeli saham:

  1. Siapkan kartu id anda, rekening tabungan, materai dan juga no wajib pajak anda.
  2. Datang langsung ke kantor cabang perusahaan sekuritas yang anda pilih, pastikan perusahaan sekuritas tersebut terdaftar di BEI.
  3. Setelah itu anda akan diberikan formulir yang harus anda isi, formulir tersebut meminta informasi pribadi anda, seperti no id yang anda gunakan seperti no KTP, SIM atau pasport, dan semua data pribadi anda.
  4. Setelah semua data yang dibutuhkan dan formulir tersebut sudah terisi, maka saatnya anda membuka rekening dana investasi anda atau RDI. Untuk setoran awal biasanya sudah ditentukan oleh perusahaan sekuritas tersebut, jadi dana setoran minimum ini sangat beragam dan biasanya dalam bentuk rupiah (Rp).
  5. Setelah melakukan deposit dan proses pendaftaran sudah selesai, maka perusahaan sekuritas akan memberikan anda akses ke bursa dengan memberikan User ID, password dan juga PIN yang berguna untuk melakukan transaksi perdagangan.

Waktunya Membeli Saham

Ilustrasi Cara Juam dan Beli Saham
Ilustrasi Cara Juam dan Beli Saham

Setelah memiliki rekening saham, kini saatnya beli saham yang kita inginkan. Namun untuk membeli saham ini tentu tidak boleh sembarangan, jadi harus melakukan analisis terlebih dahulu untuk menghindari kerugian-kerugian yang mungkin saja terjadi. Untuk bisa membeli saham, gunakan aplikasi yang dimiliki oleh perusahaan sekuritas atau pialang saham tempat anda membuka rekening. Perusahaan sekuritas atau pialang yang baik biasanya sudah memiliki aplikasi agar bisa mempermudah kliennya untuk beli atau jual saham, karena semua transaksi beli dan jual saham itu ada di aplikasi tersebut.

Gunakan User ID anda dan password untuk login di aplikasi tersebut, simpan User ID anda dengan baik dan juga passwordnya. Semua transaksi di bursa dilakukan dengan Rupiah (Rp). tujuan menggunakan Rp adalah agar mempermudah kita dalam melakukan transaksi atau kegiatan jual dan beli saham karena biasanya harga saham lokal yang diperjual belikan dalam bentuk rupiah (Rp). Dan anda juga bisa menarik uang hasil jual dan beli saham tersebut dalam bentuk rupiah (Rp) pula.

Tetap Pantau Kondisi Pasar

Meskipun anda sudah membeli saham, sebaiknya sesekali pantaulah saham tersebut. Dengan melakukan pemantauan maka anda akan mengetahui kondisi portofolio anda. Namun jangan terlalu sering juga melakukan pemantauan, anda juga bisa memantaunya melalui sosial media dan berita-berita saham terbaru yang ada di internet. Dengan demikian maka anda akan tetap update dengan berita-berita saham terbaru. Sebagai investor memang sudah sewajarnya jika harus mengetahui berita terbaru di pasar saham. Tujuannya adalah agar kita mengetahui apakah saham yang kita beli tersebut masih aman atau tidak.

Meskipun saham juga merupakan investasi yang memiliki rentan waktu yang cukup panjang, namun ada beberapa saham juga yang nilainya cepat meningkat hanya dalam kurun waktu tertentu. Ada berbagai aspek yang bisa mempengaruhi harga saham tersebut misalnya kondisi perekonomian negara dan juga iklim bisnis.

Aplikasi Saham Online

Salah Satu Cara Buka Akun Saham Online
Salah Satu Cara Buka Akun Saham Online

Di Indonesia sudah banyak sekali perusahaan sekuritas yang memiliki aplikasi saham online. Tujuannya yaitu selain mengikuti perkembangan zaman, juga menarik minat para anak muda untuk melakukan investasi dengan mudah. Inilah beberapa daftar perusahaan yang memiliki aplikasi saham online sehingga transaksi jual dan beli dapat dilakukan secara instan dengan bantuan smartphone dan juga internet:

  • Bions (BNI Sekuritas Innovative Trading System)
  • Ajaib
  • Mirae Asset Sekuritas
  • Pluang
  • MOST (Mandiri Online Stock Trading)

Daftar diatas hanya beberapa saja, karena masih banyak perusahaan sekuritas atau pialang saham baik dari dalam negeri maupun luar negeri yang menggunakan aplikasi untuk melakukan transaksi. 

Investasi Lebih Mudah Dan Informasi Lebih Terbuka

Dengan mempermudah transaksi saham, maka sistem investasi saham akan berjalan dengan lancar. Dan saham-saham yang dijual dan bisa dibeli di bursa tentu sudah melalui proses yang panjang sehingga layak masuk bursa saham.

Namun tidak semua saham bisa bertahan di bursa, karena banyak sekali saham-saham dari perusahaan besar berakhir delisting atau terdepak dari bursa. Semua informasi terkait perusahaan emiten dan juga saham bisa anda dapatkan dengan mudah melalui media ataupun informasi dari Bursa.

Dengan adanya aplikasi investasi saham dari berbagai perusahaan sekuritas ini, maka akan mempermudah kita yang akan melakukan transaksi saham dan juga memulai investasi saham. Karena dengan demikian maka kita bisa melakukan transaksi kapanpun dan dimanapun juga selama gawai yang kita miliki terhubung dengan internet, selain itu investasi juga akan membuat uang rupiah (Rp) anda semakin bertambah, jadi jangan ragu untuk memulai investasi sejak dini.

Sulastri

Saya lahir di sebuah kota kecil di Sumatera Selatan. Saya sangat suka belajar & membaca buku. di tahun 2009 saya lulus dari sebuah Universitas swasta di Jakarta dan memperoleh gelar Sarjana Ekonomi. Setelah lulus saya berkarir di sebuah broker forex lokal selama beberapa bulan kemudian beralih ke sebuah perusahaan manajemen aset di Jakarta. Berkarir di bidang keuangan khususnya forex selama lebih dari 7 tahun dan cryptocurrency lebih dari 4 tahun. Saya sangat tertarik dengan dunia keuangan & investasi dan hal itu membuat saya ingin berbagi informasi yang berkaitan dengan bisnis, keuangan dan juga investasi melalui sebuah tulisan

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button